![]() |
Dok, foto; Kepala BNN Tulungagung Rose iptriwulandhani.S.PSI.MM.HUT KE 23 Gelar giat donor darah. Jum'at (25/4/2025). |
MSRI, TULUNGAGUNG - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Tulungagung Provinsi Jawa timur, Rose Iptri Wulandhani S.PSI. MM., mengatakan hari ulang tahun (HUT) Ke-23 BNN, pada hari Sabtu 22 Maret 2025 merupakan momentum atas perjalanan panjang institusi yang mengemban tugas berat dalam penanggulangan Narkotika di Indonesia.
Rose yang lebih akrab di sapa itu menyampaikan bahwa 23 tahun BNN berdiri bukan tanpa alasan, melainkan sebagai bentuk respons negara atas urgensi ancaman narkotika dari waktu ke waktu, " ujar Rose waktu wawancara langsung di kantor BNN. Jumat (25/4/2025).
Ia menegaskan bahwa ada harapan besar dari masyarakat, sehingga seluruh insan BNN memiliki tanggung jawab moral untuk mewujudkan Indonesia yang bersih dari narkoba." tambahnya.
![]() |
Dok, foto; Ketua BNN Rose Iptri Wulandhani saat wawancara langsung dengan wartawan Suara Rakyat Indonesia di kantor. |
Lebih lanjut, Rose menyebutkan transformasi kelembagaan BNN dari masa ke masa merupakan cerminan dari tantangan yang terus berubah, seiring dengan makin beragamnya bentuk ancaman narkotika.
Ia menekankan bahwa meskipun BNN memiliki kekuatan hukum dan operasional yang kuat, fakta bahwa masalah narkoba masih masif menunjukkan bahwa tantangan belum tuntas diselesaikan.
Dalam suasana di hari HUT ke 23 yang penuh makna, Kepala BNN juga mengajak seluruh jajarannya untuk merenungkan tema peringatan HUT BNN tahun 2025 ini yang dinilai relevan dengan dinamika bangsa.
Dia menggarisbawahi pentingnya integritas (kejujuran, transparansi, dan etika) dalam setiap langkah yang diambil oleh institusi, terutama di tengah tuntutan masyarakat terhadap lembaga negara yang bersih dan berwibawa." pungkasnya.
Peringatan HUT ke 23 BNN kabupaten Tulungagung juga mengadakan kegiatan sosialisasi donor darah, dengan bekerjasama dengan PMI Kabupaten Tulungagung di hadiri berbagai elemen masyarakat setempat mendonorkan darah untuk bisa menambah kesadaran masyarakat tentang pentingnya kesehatan dengan cara menghindari pemakaian narkoba.
Dengan semangat perubahan dan refleksi mendalam, peringatan HUT Ke-23 BNN bukan hanya menjadi perayaan usia, tetapi juga panggilan moral untuk terus memperkuat peran dan fungsi BNN sebagai garda terdepan dalam mewujudkan Indonesia Bersinar (Bersih Narkoba)," ujarnya Kepala BNN Kabupaten Tulungagung Rose Iptri Wulandhani S.PSI., MM. kepada wartawan media ini.
Reporter: Roni Yuwantoko/Sisworo
(Kaperwil Jatim)
dibaca
Posting Komentar